Polres Jember Gelar Pemeriksaan Senjata Api Rutin untuk Personel

    Polres Jember Gelar Pemeriksaan Senjata Api Rutin untuk Personel

    Jember - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Polres Jember menggelar pemeriksaan rutin senjata api (senpi) terhadap 204 personelnya di halaman Mapolres Jember, Jalan Kartini, Senin (23/12/2024). 

    Kegiatan ini dipantau langsung oleh Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama, didampingi Wakapolres Kompol Jimmy Heriyanto Manurung dan Kasatlantas AKP Achmad Fahmi Adiatma.

    Pemeriksaan ini merupakan tindak lanjut dari surat telegram Kapolri Nomor 2729/XII/Pengawasan/2024 yang berisi instruksi untuk meningkatkan pengawasan guna mencegah penyalahgunaan senpi di kalangan anggota kepolisian.

    “Pemeriksaan ini bertujuan untuk memastikan senpi yang dimiliki personel sesuai prosedur dan memenuhi syarat yang ditentukan. Langkah ini penting untuk mendukung tugas-tugas kepolisian sekaligus mencegah adanya potensi penyalahgunaan, ” ujar Kapolres AKBP Bayu Pratama.

    Kapolres menambahkan, meski tidak semua personel hadir pada pemeriksaan kali ini, kegiatan serupa akan terus dilakukan secara berkala. Hal ini untuk memastikan bahwa seluruh pemegang senpi di Polres Jember mematuhi aturan dan standar operasional yang telah ditetapkan.

    Proses pemeriksaan meliputi kelengkapan dokumen izin senpi, kondisi fisik senjata, serta kelayakan maupun kesiapan personel dalam penggunaannya. Dengan langkah ini, Polres Jember berharap dapat menjaga kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian sekaligus meningkatkan profesionalisme anggotanya.

    Hal ini mendapat perhatian serius dari Kapolres Jember sebagai bagian dari upaya menciptakan lingkungan yang aman, baik bagi masyarakat maupun internal kepolisian. (AR)

    polres jember kapolres jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Danramil 0824/01 Patrang Pimpin Karya Bakti...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Kondusifitas Kamtibmas, Polres Jember...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Mantapkan Komsos, Dandim 0824/Jember Silaturahmi Ke Manager Mall Roxxy Square
    Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden RI Setelah Kunjungan Kerja di Mesir dan Ikuti Rapat Terbatas Dengan Presiden
    Babinsa  Posramil 0824/30 Sukorambi,  Pendampingan Staf   DP3AKB Kab Jember, Serahkan Bantuan PMT Kepada Anak Balita Berantas Stunting
    Posramil 0824/30 Sukorambi bersama Brigif 9/K Melaksanakan Karya Bakti TNI Penghijauan, Mitigasi Bencana Tanam 1000 Pohon
    Dandim 0824/Jember Pimpin Tradisi Purna Wira dan Purna Tugas, Selamat Jalani Masa Purna Tetap Jalin Silaturahmi
    Personel Kodim 0824/Jember Mulai  Perkuat Aktifitas Pengamanan Nataru 
    Kasdim 0824/Jember Dampingi Kunjungan Tim Observasi MBG dan BPKP Provinsi Jawa Timur
    Respon Cepat Polsek Sukorambi Tangani Tumpahan Oli di Jalan Mujahir
    Cooling System, Polres Jember Gelar Doa Bersama dan Deklarasi Damai Pilkada 2024
    Kasdim 0824/Jember Ambil Apel Siaga Kodim, Antisipasi Perkembangan Situasi Wilayah
    701 Calon Bintara TNI AD Gelombang II Resmi Menempuh Pendidikan, Dandim 0824/Jember Hadiri Upacara Pembukaan
    Polres Jember dan Tim SAR Berhasil Temukan Nelayan yang Alami Laka Laut, Satu Orang Selamat
    Dandim 0824/Jember Bersama Forkopimda Hadiri Upacara Hardiknas dan Hari Otoda Ke XXVII
    Dandim 0824/Jember Perkuatan Siaga Tidak Kendor, Masyarakat Dihimbau Jaga Persatuan Usai Pemilu Jangan Mudah Terprovokasi
    Danramil 0824/23 Wuluhan Ajak Masyarakat Pelihara Kelestarian Hutan, Pada Sosialisasi Kebencanaan Menjaga Kelestarian Hutan
    Saat Dandim 0824/Jember Meninjau Rutilahu Rumah Bu Lama : Terima Kasih Pak Dandim Atas Pembangunan Rumah Saya
    Danramil 0824/03 Kalisat Ajak Pelajar Pemilih Pemula Sukeskan Pemilu 2024, Jadilah Pemilih Pemula Yang Cerdas

    Ikuti Kami