JEMBER - Bertempat di halaman Sekolah Dasar Negeri (SDN) 01 Lojejer Kecamatan Wuluhan Kabupaten Jember, pada Senin 15/05/2023, dilaksanakan upacara bendera.
Kegiatan upacara bendera sekolah tersebut, merupakan kegiatan rutin, dilakukan setiap hari Senin oleh sekolah-sekolah.
Upacara bendera tersebut dengan Inspektur Upacara (Irup) Babinsa Lojejer Serka Ariyanto, dihadiri Kepala Sekolah Bowo S beserta dewan guru dan siswa-siswi Sekolah tersebut.
Dalam sambutannya Serka Ariyanto mengajak siswa-siswi untuk lebih rajin belajar, meningkatkan kedisiplinan dan tertib mengikuti pembelajaran.
Sebagai generasi penerus bangsa, adik-adik harus sehat, cerdas dan berkualitas, sehingga kesempatan belajar ini agar dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Tegas Serta Ariyanto.
Kepala Sekolah SDN Lojejer 01 dalam wawancaranya menyatakan, saya sangat berterima kasih dengan kedatangan Babinsa yang memberikan motivasi kepada adik-adik, semoga hal ini mampu meningkatkan kedisiplinan dan motivasi belajar adik-adik. Jelasnya
Baca juga:
Bappenas Apresiasi SDGs Center UNAIR
|
Danramil 0824/23 Wuluhan Kapten Arm Suhartono membenarkan adanya kegiatan tersebut sebagai bagian dari tugas pembinaan Kewilayahan Babinsa.
Merupakan kesempatan berinteraksi dengan guru sekolah dan siswa-siswi, pelajar SDN Lojejer 01. Dan kegiatan tersebut merupakan program TNi Masuk Sekolah. Ujar Danramil.
Sedangkan Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, dalam wawancaranya, menyatakan dukungannya terhadap kegiatan tersebut, sebagai wujud kepedulian TNI kepada pelajar, dan pembinaan generasi bangsa. Tegasnya. (Siswandi)